Wanda Hamidah belum lama ini membagikan unggahan baru melalui Insta Stories miliknya.
Unggahan itu ternyata berisi soal percakapan antara Wanda dengan sang anak yang bernama Malakai Ali.
Sang putra yang akrab disapa Kai itu merupakan anak Wanda dari pernikahan dengan Daniel Patrick Hadi Schuldt.
Wanda lantas bercerita bahwa obrolan dengan Kai itu terjadi saat malam hari.
"Obrolan tengah malam bersama Kai," tulis Wanda di Insta Stories yang dikutip pada Jumat (15/7).
Isi obrolan dengan Kai lantas dibagikan Wanda. Ternyata Kai dan sang ibunda membahas soal bayi.
Kai penasaran perihal kemungkinan sang ibunda untuk kembali memiliki bayi.
"Kai: Ma, bisakah kamu memiliki bayi? (karena papanya baru punya bayi)," tulis Wanda.
Wanda pun berujar bahwa dirinya tentu saja bisa hamil dan memiliki bayi lagi.
Namun, Wanda menjelaskan bila dirinya harus memiliki suami terlebih dahulu.
"Aku: Aku bisa, tapi aku harus menemukan suami dulu," lanjut Wanda.
Jawaban Wanda tersebut rupanya malah membuat Kai berpikir soal bagaimana bila sang ibunda punya suami lagi.
Kai pun seolah memberikan izin dengan syarat Wanda tak boleh terlalu sering jalan-jalan dengan suami barunya.
"Kai: Ow *berpikir*, tapi jangan jalan-jalan terus sama husband-nya ya *masih mikir*," sambung Wanda.
Selang beberapa waktu kemudian, Kai lantas berubah pikiran karena enggan memiliki dua orang ayah.
Hal tersebut justru membuat Wanda merasa senang karena tak perlu repot mencari suami baru.
"Jadi aku akan punya 2 ayah? *mikir keras*, enggak jadi deh," tulis Wanda.
"Aku: *senang*," tutupnya.
(*)
0 Comments